Teknologi EM di Indonesia (3). Mendirikan EM Training Center di Bali.

Oleh: Dr. Gede Ngurah Wididana
Setelah 8 tahun (1990-1997) melakukan penelitian dan pendidikan Teknologi EM di Jakarta, saya pindah ke Bali untuk mendirikan EM Training Center di desa saya, Desa Bengkel. Kepindahan saya ke Bali memberikan konsekuensi kepada Ir. Purbo Winarno, rekan bisnis saya yang sangat tertarik untuk melakukan bisnis EM untuk menjalankan bisnis PT. Songgolangit Persada dan sebagai Direktur Utamanya. Hasilnya, dalam waktu 3 tahun setelah dikelola oleh teman saya itu, PT. Songgolangit telah berada diujung kritis, kehabisan modal. Dengan kesadaran dan tanggung jawab, PT. Songgolangit saya ambil alih dan saya kendalikan dari Bali. Berkat kegigihan tim kerja yang baru dibenahi, dengan bantuan Wawan Darmawan, SE, MM (konsultan manajemen), Yoshiro Nagado (Konsultan Teknologi EM), Ir. Agus Urson (Direktur), Dra. Ketut Tisnawati (Direktur), Lidyawati (Direktur), Nyoman Sukamerta (Manager Produksi), dan staf manajemen lainnya, akhirnya PT. Songgolangit yang sakit bisa diobati hingga sehat kembali.
Saya berterimakasih kepada Bapak Nyoman Pegug yang pernah memberikan pinjaman dana untuk melanjutkan usaha di saat kritis pada tahun 2000, dan dana itu sudah dikembalikan dua tahun kemudian, dengan tanpa bunga, karena beliau tidak menginginkannya. Selanjutnya PT. Songgolangit perlahan menjadi sehat dan kuat berkat dokter-dokter manajemennya yang ahli mengobati penyakit manajemen PT. Songgolangit. EM Training Center yang saya dirikan di Bali mulai dikunjungi oleh peserta pelatihan dari berbagai kalangan. EM Teknologi menjadi semakin dikenal dan diterapkan oleh petani di seluruh Indonesia. Saya teringat dengan kata bijak: "Pengalaman adalah guru yang terbaik dan murid yang terbodoh." Pengalaman yang saya dapat adalah: jangan terlalu percaya dalam memilih rekan bisnis, karena rekan bisnis yang salah bisa mengakibatkan kebangkrutan usaha. Seorang pemimpin harus mengetahui manajemen, mampu mempekerjakan tenaga ahli yang mengetahui dan mau bekerja sama dengan niat tulus dan jangka panjang. Selanjutnya produksi dan pemasaran EM menjadi semakin besar, seiiring dengan kekuatan produk, merek, kepemimpinan dan manajemen yang semakin bagus.

Komentar