Pohon Duren Sentuhan EM4 Berbuah Lebat

Pohon duren tahun ini buahnya sangat jarang. Hanya satu atau dua buah karena musimnya kurang bersahabat saat berbunga. Buahnya rontok saat muda, terlalu banyak hujan. “Namun pohon duren yang ditanam di belakang pabrik pupuk EM4 di Desa Bengkel, Busungbiu, Buleleng tampak segar dan berbuah lebat,” kata Direktur Utama PT Songgo Langit Persada (SLP), Dr. Ir. Gede Ngurah Wididana, M.Agr.

Ia mengatakan, pohon duren yang tumbuh subur ada berbuah sekitar  30 biji  bergelantung di dahan tanaman duren muda berumur 5 tahun itu. Dia sedang belajar berbuah untuk yang kedua kalinya.“Setelah saya selidiki, kenapa buahnya cukup lebat, padahal iklimnya kurang bersahabat. Penyebabnya adalah tanaman tersebut mendapatkan sisa-sisa atau limbah pupuk dari EM4. Satu buah yang masak jatuh di malam hari, siangnya dicicip bersama setelah makan siang. Rasa buah duren lokal itu manis dengan aroma yang mantap,” ujar Pak Oles.

Menyantap buah duren itu sangat pas sebagai penutup makan siang ala kampung. Rasa dan aromanya membangkitkan kenangan masa lalu.  Dengan pupuk EM4 pohon duren berbuah jadi top.

Komentar